
Marilah kita ayunkan
langkah untuk sedikit berbuat bagi Bangsa dan Negeri yang kita cintai ini!
Indonesia adalah
bangsa yang besar, maka harus kita jaga dan kita kawal agar tetap memiliki
identitas sesuai nilai-nilai luhur yang dicita-citakan para pendiri bangsa.
Melalui Partai NasDem, mari kita bangun komitmen yang kuat, baik sebagai rakyat
maupun pemimpin untuk bersama-sama memperbaiki bangsa ini dan mengembalikannya
ke arah jati diri bangsa yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian.
“Jangan kau gadaikan
bangsa ini kepada siapapun! - Jaga kedaulatan dengan jiwa nasionalisme-mu!”
“Jangan kau khianati
rakyat dengan kerakusan! - Jaga kemandirian dengan kemampuan karyamu!”
Pertahankan komitmen sebagai Moral Obligation untuk TIDAK melakukan Korupsi alias Kongkalikong dan Nepotisme alias Dinasti Politik,
agar masyarakat percaya bahwa melalui Partai Politik bisa melakukan Perubahan
ke arah yang lebih baik dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar